Laman

Kamis, 04 Desember 2014

ARTI KESABARAN DAN KEIKHLASAN

ARTI KESABARAN DAN KEIKHLASAN

Ikhlas dan sabar itu "Ilmu Tingkat Tinggi", belajarnya tiap hari, latihannya tiap saat,ujiannya sering mendadak, sekolahnya seumur hidup.

Saat kita mengenal apa itu sebuah "Sabar", maka kita akan selalu ada dalam lindungi-Nya,  kesabaran yang kita ketahui adalah selalu mendekat pada-Nya, apapun yang kita hadapi kita harus terjauh dari kata "Emosi", karena emosi adalah salah satu sifat yang dibenci Allah, 

Saat kita mengenal apa itu sebuah "Ikhlas". maka kita akan selalu ada dalam Rahnat-Nya, Keikhlasan yang kita ketahui adalah salah satu sifat dimana kita harus memilki jia besar apapun yang terjadi dalam kehidupan kita kata Ikhlaslah yang harus kita lakukan, niscaya Allah akan membalas dengan penuh Rahmat dari-Nya, seribu kebaikan dan keindahan yang menghampiri kita.

Wahai para umat muslim dan muslimah janganlah kita diperbudak oleh hawa nafsu yang menyelimuti diri kita, maka dari itu kita harus selalu dekat dengan-Nya, minta perlingungan dari-Nya,minta ampun pada-Nya, hanya karena Allah yang akan membalas semua apa yang kita hadapi, hanya karena Allah-lah kita bisa mendapatkan sebuah kenikmatan.

Wahai para umat muslim dan muslimah janganlah lupa kita selalu ucapkan rasa syukur, apapun yang terjadi pada kehidupan kita hanya dengan rasa syukurlah kita akan mendapatkan kasih sayang dari-Nya.

Sesungguhnya, Allah Maha penyayang,Maha pelindung, semua masalah datang dari-Nya, semua kebahagiaan datang dari-Nya, begitu besar rasa sayang Allah pada umatnya dengan berbagai macam cara Allah akan memberikannya.

Tak ada satu pun masalah yang sulit kita hadapi selain kita mendekati diri kita dengan-Nya.

Islam dan hijablah yang membawa saya menjadi lebih baik. Saya mencoba berhijrah dengan Hijab ini pada Islam sesungguhnya, hanya Hijablah menjadi penghubung hati ini untuk selalu dekat dengan Rabbku.

Salah satu Al-Qur'an menyebutkan dalam surah An-Nisa ayat ke-1
"Hai sekalian wahai manusia bertaqwa kepada Tuhan-mu yang telah menciptakan kamu dari seorang diri, dan dari padanya Allah menciptakan isterinya; dan dari pada keduanya Allah memperkembang biakan laki-laki dan perempuan yang banyak. Dan bertaqwalah kepada Allah yang dengan (mempergunakan ) nama-Nya kamu saling meminta satu sama lain, dan (peliharalah) hubungan silaturahim. Sesungguhnya Allah selalu menjaga dan mengawasi kamu". 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar